PESAWARAN – Pasangan Aries Sandi – Supriyanto berkesempatan menghadiri cara Maulid Nabi SAW di Desa Tempel Rejo Dusun Tempel Rejo Kecamatan Kedondong.
Dari pertemuan itu, Aries kembali berjanji akan mengaktifkan kembali majelis ta’lim Ar-Royan.
“Dari jumlah 54.300 anggota yang masuk di Majelis Ta’lim Ar-Royan akan saya aktifkan kembali. Dan saya insyaallah akan mendatangkan Ustadzah dari ibu kota Jakarta setiap dua bulan sekali yang di pusatkan di Masjid Islamic Center Pesawaran,” kata Aries Sandi. Senin (30/9/24).
Aries Sandi juga nantinya akan memberikan seragam untuk ibu-ibu se Kabupaten Pesawaran.
“Selain itu, saya juga akan memberikan bantuan tiang listrik beserta lampu sebanyak 50 unit setiap tahunnya kesetiap desa,” pungkasnya (tim)