PESAWARAN – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kebupaten Pesawaran memberikan pelatihan jurnalistik kepada 40 anggota Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), yang berada di berapa Kecamatan di Bumi Andan Jejama.

“Pedoman dasar menulis berita dan cara penulisan berita yang baik, dengan mengedepankan kaidah-kaidah jurnalistik supaya menghasilkan berita menjadi baik, menarik, efektif, dan sesuai dengan kode etik jurnalistik,” ujar Ismail saat menjadi narasumber pelatihan Desa Wisata di Hotel D’ Green Bandar Lampung, Kamis (22/6/2023).

Salah satu ciri wartawan profesional lanjut Ismail, menulis berita secara profesional juga. Salah satu ciri profesionalisme wartawan adalah keahlian menulis berita dengan baik.

“Masih banyaknya wartawan, terutama wartawan media online yang tampak belum profesional dalam menulis berita dan melanggar kode etik jurnalistik,” jelasnya.

Dirinya juga mengatakan bahwa masyarakat sekarang lebih cerdas dan aktif pada media sosial (medsos). Karenanya, perlu diberikan arahan dan bimbingan agar dalam menulis di media sosial atau lainnya tidak melanggar hukum.

“Perlunya pelatihan ini agar ketika peserta mengekspresikan diri melalui tulisan dapat dengan mudah dimengerti dengan baik oleh pembacanya. Lalu, pelatihan penulisan juga untuk mengetahui batasan apa saja sehingga tidak melanggar hukum ketika bermedsos, ” kata dia.

Ditegaskan, era digitalisasi sekarang ini masyarakat dapat dengan leluasa menulis di media sosial apapun sehingga hampir tidak ada lagi informasi yang dapat ditutupi.

“Ketika informasi diupload di medsos oleh masyarakat dan bukan produk jurnalistik, secara tidak langsung masuk dalam citizen journalistik atau masyarakat jurnalistik yang dapat membantu menginformasikan melalui media sosial,” tegas dia.

Sementara itu, Muklis salah satu anggota pokdarwis yang mengikuti pelatihan desa wisata mengengukap dengan ada kegiatan pelatihan jurnalistik bisa manambah ilmu tentang jurnalis.

“Pelatihan Ini nantinya bisa mambantu kami mempromosikan wisata yang ada di desa, melalui pemberitaan, terimaksih Kepada ketua PWI Kabupaten Pesawaran yang telah memberikan pelatihan tentang jurnalistik dan tata cara menulis dengan benar,” pungkasnya. (don)