KUDUS – Kenshi Shorinji Kempo Lampung Vina Febriana Hasan di luar dugaan berhasil meraih medali emas di PON Beladiri I Kudus 2025.
Lewat pertarungan yang dramatis hingga lima babak, Vina menang dari Kenshi asal Sulawesi Tenggara Nining Ardykara Ar.
“Bibir sampai jontor,” keluh Vina usai pertandingan.

Kemenangan ini disambut gembira kontingen Lampung. Apalagi tambahan medali emas ini langsung membuat peringkat Lampung melonjak naik ke peringkat 12 klasemen sementara.
Sekretaris Umum Riagus Ria yang hadir di GOR Kalimutu langsung “menyawer” Vina.
“Selamat ya. Trimakasih sudah berjuang,” kata Riagus.
Pelatih Shorinji Kempo Lampung Alpha Edison mengatakan, Perkemi Lampung menargetkan dua medali emas pada perhelatan PON Beladiri Kudus 2025.
“Besok (hari ini, Red), kita ada beberapa nomor. Semoga target kita tercapai. Bahkan lebih,” kata Alpha Edison didampingi pelatih kempo Lampung lainnya, Frengky Novera.
Frengky Novera menambahkan, Lampung akan menghadapi sejumlah lawan berat dari Jawa Barat, Kalimantan dan NTT.
“Tapi para Kenshi kita siap tempur. Saya yakin keberhasilan Vina (meraih emas) memotivasi yang lain,” katanya.
Untuk hari ini, Kenshi Lampung yang akan turun adalah Muhammad Farel di kelas 60 Kg Randori Perorangan, Rizki Saparudin kelas 55 Randori Perorangan.
Kemudian Anggino Saputra kelas 75 Kg Randori Perorangan, Beregu Campuran dan Embu Berpasangan Putri. (ilo)