BANDARLAMPUNG – Dukungan untuk pasangan Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung dalam pilkada serentak 2024 terus mengalir. Kali ini Partai NasDem secara resmi menyerahkan Formulir Persetujuan Parpol KWK kepada pasangan tersebut sekaligus menegaskan komitmen partai dalam mengusung dan memenangkan pasangan ini. Penyerahan dilakukan langsung oleh Ketua DPW NasDem Lampung, Herman HN, di Kantor DPW NasDem Lampung, Kamis (22/8) malam.

Menurut Herman HN dukungan NasDem tidak hanya berhenti pada formalitas pendaftaran ke KPU. Tapi dia juga menekankan bahwa tanggung jawab kader partai adalah memastikan kemenangan pasangan calon yang mereka dukung.

�Kita harus bertanggung jawab atas dukungan yang telah diberikan. Jangan hanya sampai mengantarkan ke KPU, lalu diam,� tegas Herman.

Disisi lain, Rahmat Mirzani Djausal menyatakan bahwa langkah selanjutnya adalah melakukan konsolidasi dengan seluruh partai pendukung.

��Untuk memenangkan Pilgub ini, dibutuhkan kerja-kerja bersama dan saling membantu dengan seluruh partai. Kami yakin, setiap partai punya keunggulan masing-masing, dan kita akan memanfaatkan keunggulan-keunggulan tersebut,� ujarnya.(red)