LAMPUNG BARAT – Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus menyapa ratusan masyarakat dalam rangka Rally Wisata Lambar yang diselenggarakan oleh SFC (Slank Fans Club) Lambar dan IMI (Ikatan Motor Indonesia) Lambar yang bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Lampung Barat.
Kebanyakan masyarakat menilai negatif para Slankers. Tetapi pada kenyataannya club ini menyelenggarakan kegiatan positif seperti yang diselenggarakan ini.
“Slankers penting untuk dirangkul, karena merupakan bagian dari masyarakat Lampung Barat,” jelas Parosil saat memberikan sambutan pada acara yang dipusatkan di Rest Area Puncak Sumberjaya, Minggu (25/11) tersebut.
Selanjutnya, �ia mengajak para Slankers yang juga merupakan Ikatan Motor Indonesia (IMI), bahwa menjelang pesta demokrasi, �pihaknya berharap suasana kondusif dan aman di Lampung Barat harus dijaga bersama.
�Karena kaum milenial pasti menggunakan media sosial. Dan di dalam media sosial ada banyak berita, �tetapi semua harus dapat memilah berita yang benar dan berita bohong (Hoax). Maka dari itu diharapkan kita semua dapat menjauhi berita hoax tersebut, karena jika salah langkah atau salah menyikapi lalu menyebar berita hoax maka bisa menjadi fitnah,��katanya.
Parosil berharap para Slanker mempromosikan semua pariwisata yang ada di Lampung Barat melalui jejaring sosial sehingga membuat Lambar semakin terkenal.
Selain itu diharapkan Slanker bersama-sama menjaga nama baik Lampung Barat saat kedatangan tamu atau wisatawan, sehingga para wisatawan nyaman datang ke Lampung Barat.
“Kita harus sama-sama menjaga keutuhan NKRI dan jangan mudah terpengaruh dengan paham-paham radikal yang dapat memecah persatuan dan kesatuan bangsa,” tutupnya.
Kegiatan rally wisata ini juga� dihadiri Dirjen Muhammad Ikhsan, Kapolres Lambar AKBP Doni Wahyudi, Anggota DPRD Lambar, Kepala OPD, Ketua dan anggota IMI Dan SFC.� (Jul)