PESAWARAN – Ketua Golkar Kabupaten Pesawaran, Yusak, mengajak seluruh tim dan lapisan masyarakat di dua kecamatan Waykhilau dan Waylima untuk memilih pasangan calon bupati Aries Sandi – Supriyanto di 27 November 2024.
Dalam sambutannya, Yusak menyebutkan bahwa masyarakat segera untuk mensosialisasikan progam – progam pasangan ASRI. Sabtu (21/9/24).
“Bagi Tim pemenangan yang baru saja dilantik langsung oleh calon bupati dan wakil bupati Pesawaran, yakni, Aries Sandi – Supriyanto, tim pemenangan segera sosialisasikan terhadap lapisan masyarakat tentang visi misi pasangan ASRI. Sehingga kemenangan ASRI dapat terwujud dan Pesawaran bisa sejahtera lagi,” ucap Yusak.
“Mulai hari ini, Tim pemenangan memiliki tanggung jawab, untuk dapat mensosialisasikan program serta visi dan misi calon Bupati dan wakil bupati Aries Sandi – Supriyanto, serta dapat mengajak keluarga dan masyarakat untuk dapat memilih pasangan ASRI,” jelasnya.
Diakuinya, Kecamatan waykhilau memiliki sepuluh desa, dan yang hadir kali ini kurang lebih empat ratus orang, jadi terhitung rata -rata empat puluh orang, dan empat puluh orang inilah yang bertanggung jawab mensosialisasikan visi dan misi dari Calon bupati dan wakil bupati pesawaran Aries Sandi � Supriyanto. Ia mengharapkan dapat mengajak teman, keluarga dan masyarakat untuk dapat memilih pasangan ASRI sebagai bupati dan wakil bupati pesawaran.
Demi terwujudnya kemenangan pasangan ASRI pada Pilbup kedepan, agar semua tim harus dapat bekerja lebih keras lagi, sehingga program, visi dan misi pasangan ASRI dapat di terima oleh semua lapisan masyarakat,
sehingga kemenangan Asri dapat terwujud demi perubahan dan pembangunan Kabupaten Pesawaran lebih baik lagi.
�Bagi tim pemenangan, sepulang dari pengukuhan, agar dapat mengajak saudara, serumah, sekasur, setidur, sesumur, untuk dapat menginformasikan, mengajak, meyakinkan pilihannya pada calon Bupati kita Aries Sandi – Supriyanto, pada pemilihan kepala daerah kabupaten Pesawaran pada pilkada ini,” pungkasnya. (*)