PESAWARAN � Ketua DPD Demokrat Lampung Edy Irawan Arief menepis isu yang nenyebut dirinya tidak mendukung pencalonan Aries Sandi Darma Putra di Pilkada Pesawaran 2024 mendatang.

“Isu yang beredar bahwa Aries Sandi tidak akan dimajukan oleh Partai demokrat itu tidak benar. Demokrat siap untuk mendukung Aries Sandi sebagai Bupati Pesawaran di tahun 2024,” kata Edy Irawan dalami acara jalan sehat yang dihelat DPC Demokrat Pesawaran dalam rangka memeriahkan HUT Demokrat ke-21.

Dalam acara yang dihelat di Museum Transmigrasi Gedongtataan, Minggu (18/9/22), Edy mengajak masyarakat memilih bupati yang baik dan peduli dengan masyarakatnya.

“Kalau masyarakat mau maju, harus memilih pemimpin yang dekat dengan masyarakat dan peduli,” katanya di hadapan ribuan warga yang mengikuti acara jalan sehat tersebut.

Di sisi lain, acara jalan sehat yang digelar oleh DPC Partai Demokrat memberi berkah tersendiri untuk pedagang.

“Kalau Pak Aries Sandi enak kok mas. Ini sudah 4 kali tempat kami selalu diborong dagangannya untuk yang hadir,” ungkap salah satu pedagang bakso, �Matnur (55).

Diakuinya, sosok Aries Sandi sudah menjadi pilihan warga apabila ikut di Pilkada 2024 mendatang.

“Kita sangat inginkan Aries Sandi jadi bupati di 2024 nanti. Dan kami siap untuk menangkan beliau untuk� duduk sebagai kepala daerah,” pungkasnya. (don)