METRO – Patut diacungi jempol. Begitulah hal yang pantas disematkan pada jajaran Kepolisian Resor Metro. Karena selain memberikan pengamanan di wilayah hukumnya, Polres ini juga mampu memberikan pelayanan terbaik terhadap masyarakatnya.

Itu terbukti atas perolehan penghargaan Polres kategori baik oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokasi (Kemenpan RB). Penghargaan tersebut diberikan dalam acara penyampaian hasil evaluasi penyelenggaraan pelayanan publik tahun 2018 yang berlangsung di Ballroom Hotel Shangri-La Kota BNI Jakarta pada Selasa, 11 Desember 2018 lalu,

Kapolres Metro AKBP Ganda M.H Saragih mengatakan, Polres Metro masuk menjadi salah satu dari 194 Polres se – Indonesia yang terpilih dan mendapatkan penghargaan dari Menpan RB.

�Dari 194 Polres terpilih di Indonesia, Polres kita mendapatkan penghargaan sebagai Polres yang termasuk baik dari bidang pelayanan publik menuju wilayah bebas korupsi (WBK),� ucap Kapolres saat memimpin apel, Sabtu (15/12/2018).

Dirinya menjelaskan, dalam kurun waktu Tiga tahun terakhir, Polri kerap menduduki peringkat ke-4 institusi yang diadukan ke Ombudsman Republik Indonesia (ORI), menurut ORI kepercayaan publik terhadap Polri sejak 2015 terus meningkat, dari 61% menjadi 79%.

“Dari 171 Polres yang diteliti ORI, 80% hasilnya terbilang baik, dan 20% Polres masih ‘rapor merah’,” ujarnya.

Atas capaian tersebut, Kapolres Metro berterimakasih kepada seluruh personil yang telah melaksanakan tugas sebagai pelayan masyarakat sebagaimana mestinya. Kapolres Metro juga meminta kepada jajarannya untuk terus meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat.

�saya berterimakasih kepada rekan-rekan yang telah melaksanakan tugas sebagaimana mestinya sebagai pelayan masyarakat, namun tentunya tidak mudah dalam mempertahankan ini, untuk mempertahankan hal ini kita harus terus meningkatkan kinerja kita supaya Polri khususnya Polres Metro lebih dipercaya masyarakat,� tandasnya. (Arby)