MESUJI � Meski masih terbilang muda, namun tidak membuat Camat Mesuji, Iwan Rifa�i dipandang sebelah mata oleh masyarakatnya. Sosoknya yang ulet dan pekerja keras disukai warganya.

Menurutnya, jabatan sebagai Camat merupakan tugas mulia. Misinya, membuat perubahan di bidang pembangunan dan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

Sebelumnya ia hanya ditugaskan sebagai Plt camat pada 8 Agustus 2018, dan akhirnya didefinitifkan pada 19 Juni 2019.

Jadi camat tentu tak mudah. Ia sendiri mengakui banyak duka yang dirasakan sejak menjadi kepala pemerintahan di kecamatan. Tapi itu bukanlah halangan untuk terus memajukan 11 desa yang ada di kecamatan mesuji.

“Apa yang bisa dilakukan harus dilakukan karena tugas kita melayani. Walaupun itu di pinggir jalan sekalian, tidak menjadi halangan,” katanya.

Mantan Kasubag UP Dinas PMD yang terkenal suka blusukan tersebut juga�berharap kepada pemerintah daerah, agar dapat memprioritaskan pembangunan jalan, penimbunan tanah merah, serta cuci kanal. Apalagi Kecamatan Mesuji merupakan desa tertinggal yang masih membutuhkan pembangunan.

�Saya akan sangat senang melihat� masyarakat dapat menikmati jalan yang bagus,” pungkasnya. (hendy)