BANDARLAMPUNG � Ketua MPR RI, H. Zulkifli Hasan semalam menghadiri acara silaturahmi dan dialog kebangsaan. Acara ini diadakan di kediaman pribadi Hj. Yetti Harlisah, Caleg DPRD Provinsi Dapil Kota Bandarlampung dari Partai Amanat Nasional (PAN), di Jl. Central Listrik No 27, Kelurahan Gedung Pakuon, Kecamatan Teluk Betung Selatan.
Turut hadir ribuan massa dalam acara tersebut. Tampak juga Ketua DPW PAN Provinsi Lampung Irfan N. Djafar. Lalu ustad KH. Mukri, pengasuh pesantren Nurul Islami, serta ustad H. Ismail Zulkarnain.(red)