METRO – Memasuki H-1 masa tenang Pemilu serentak 2019, sejumlah Alat Peraga Kampanye (APK) yang berukuran besar mulai dilucuti tim gabungan penertiban APK di Kota Metro, Selasa (17/4/2019).
Tak terkecuali billboard bergambar Walikota Metro Achmad Pairin, juga di turunkan oleh tim gabungan yang terdiri dari Bawaslu, TNI, Polri Pol PP dan satuan kerja perangkat daerah yang terkait.
Dari pantauan media, billboard bergambar H. Achmad Pairin tersebut tertulis sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Kota Metro. Billboard berukuran 4×8 Meter itu tertulis Koalisi Indonesia Kerja dengan lambang Partai Golkar di bagian kanannya.
Selain itu, gambar tersebut juga terdapat muatan wajah Capres dan Cawapres nomor urut 01 Ir. Joko Widodo dan KH. Ma’ruf Amin. Tak hanya itu, billboard yang terpampang di Jl. AH Nasution tersebut juga tertera wajah Gubernur Lampung terpilih yang merupakan Ketua DPD I Partai Golkar provinsi Lampung. Ir. Hi. Arinal Djunaidi, lalu tepat disampingnya adalah gambar Hi. Achmad Pairin.
Kordiv PHL Bawaslu Kota Metro, Hendro Edi Saputro menyebutkan penertiban APK telah dilakukan sejak Dua hari lalu.
“Hari ini adalah hari terakhir penertiban. Dan hari ini kita turunkan APK yang berukuran besar-besar, karena kemarin untuk APK yg kecil-kecil sudah ditertibkan semua. Target kita hari ini bersih tidak ada yang tersisa,” ucapnya.
Pihaknya menargetkan sore ini tepat pukul 16.00 WIB seluruh APK Partai maupun peserta pemilu akan selesai ditertibkan.
“Ada 25 billboard yang akan kita turunkan hari ini. Target kita sore ini selesai, dan besok seluruh masyarakat dapat melaksanakan proses pemungutan dengan aman, lancar, dan tertib,” pungkasnya. (Arby)