BANDAR LAMPUNG – Bukan untuk memprovokasi. Tapi judul di atas menjadi bagian dari kedatangan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri di Rakerdasus PDIP Lampung di Ballroom Novotel, Kamis (15/2/2018).
Setelah berfoto bersama dengan calon kepala daerah yang diusung partai, ruang pertemuan Rakerdasus tak lagi bisa dimasuki wartawan.
Wartawan yang sudah masuk pun harus keluar dengan alasan pembahasan khusus untuk internal PDIP.
“Nanti, setelah ini akan dilakukan konferensi pers,” kata Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristianto. (ilo)