BANDAR LAMPUNG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung melakukan pengundian nomor untuk Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Guber Lampung.

Pasangan Arinal Djunaidi-Sutono (Arjuno) mendapatkan undian nomor 1. Sementara pesaingnya Rahmat Mirzani Djausal – Jihan Nurlela mendapatkan undian nomor 2.

Pengundian dan penetapan nomor urut Paslon Cagub dan Wagub dilakukan di Ballroom Novotel Bandar Lampung, Senin (23/9/2024).

Dketahui, pada Pilkada 2024 yang digelar 27 November mendatang, pasangan Mirza-Jihan diusung oleh 9 Partai Politik.

9 partai tersebut yakni Gerindra, PKB, NasDem, PKS, PAN, Golkar, Demokrat, PSI, dan Buruh.

Dengan perolehan suara sah sebanyak 3.665.108 suara, persentase 78,63%.

Sementara untuk Pasangan Arinal-Sutono diusung oleh PDIP. Dengan perolehan suara sah 787.468 suara sah (16,89%). (ril)