BANDAR LAMPUNG – Salah satu tokoh masyarakat Lampung, M. Alzier Dianis Thabranie menyambut baik bakal dilantiknya Samsudin sebagai penjabat (pj) gubernur Lampung.
Alzier yang tengah menuntut pelantikannya sejak 20 tahun ini menilai Samsudin sebagai sosok yang ‘pas” menjadi Pj.gubernur Lampung. Sebab, dia merupakan putra Lampung, tepatnya dari Kabupaten Pringsewu.
Menurut Alzier, Samsudin yang menyelesaikan S-1 dan 2 di Universitas Lampung memiliki sifat rendah hati, bisa diajak komunikasi, santun, menghormati senior, tak arogan, dan sombong. “Itu yang penting buat saya,” katanya, Sabtu (15/6/2024).
Dia berharap kepemimpinan Samsudin membawa angin segar dari provinsi ini. “Semoga kepemimpinan Samsudin ada perubahan-perubahan mendasar dan signifikan buat kesejahteraan masyarakat Provinsi Lampung,” katanya.
Menurut Sekretaris Bara JP Relly Reagen, Presiden Jokowi telah menandatangani putusan penjabat (pj) gubernur Lampung adalah Samsudin, alumni Universitas Lampung, yang kini menjabat staf ahli Bidang Hukum Kementerian Pemuda dan Olahraga.
Rencana pelantikan Rabu (19/6/2024) di Kemendagri, Jakarta.Setelah dilantik, katanya, sertijab di Lampung. Sejak Rabu (12/6/2024), Lampung dipimpin pelaksana harian Sekdaprov Fahrizal Darminto setelah habis masa jabatan Arinal Djunaidi yang berakhir 12 Juni 2024 pukul 23.59 WIB. (heloind)