BANDARLAMPUNG � Dari beberapa nama yang mengambil berkas formulir pendaftaran Calon Ketua Umum (Caketum) KONI Lampung, nama Arinal Djunaidi diprediksi akan menjadi calon tunggal. Pasalnya beberapa nama lainnya, tidak menyerahkan kembali berkas formulir pendaftaran ke Panitia Penjaringan dan Penyaringan Caketum KONI Lampung. Mereka adalah M. Alzier Dianis Thabranie, Brigjend. (Purn) Amalsyah dan Edi Irawan Arief.

“Dari lima nama yang mengambil formulir pendaftaran Caketum KONI Lampung, hanya satu yakni Bapak Arinal Djunaidi yang mengembalikan berkas. Sementara ada 1 calon lainnya yakni advokat dari Lampung Utara, Andhes Tan, sepertinya tidak memenuhi persyaratan,� ujar Rudi Antoni, S.H., M.H., Ketua Tim Penjaringan dan Penyaringan Caketum KONI Lampung.

Saat mengembalikan berkas, Arinal yang juga Gubernur Lampung, �menyertakan dokumen berisi 64 dukungan yang berasal dari 45 cabang olahraga dan 14 Pengurus KONI kabupaten/kota, serta 5 Pengurus Cabor Fungsional.

�Meski demikian, tim akan tetap melakukan verifikasi dukungan para pemilik suara hingga 17 Februari 2023. Hasil verifikasi, nanti akan diumumkan saat musyawarah olahraga provinsi (Musorprov) KONI Lampung,� tuturnya.

Mengenai jadwal Musorprov KONI Lampung sendiri awalnya akan dilaksanakan pada 20 Februari 2023.

�Tapi finalnya nanti akan diumumkan kembali,� tutup Rudi Antoni .(red)