MESUJI �- Ribuan masyarakat Mesuji tumpah ruwah di Lapangan Desa Bujung Buring, Kecamatan Tanjung Raya, Mesuji. Ini merupakan acara puncak HUT Mesuji yang ke-10.

Bupati Mesuji, Khamami, dalam sambutannya mengatakan, di perayaan HUT ke-10 Kabupaten Mesuji mengambil Tema “Satu Dasawarsa Mesuji Membangun, Mesuji Bisa”.

�Tema tersebut menggabarkan sepuluh tahun berdirinya Kabupaten Mesuji telah memberikan kehidupan, baik bagi masyarakat, seperti pembanguanan dari segi infratruktur, pendidikan, kemiskinan. Meskipun Kabupaten Mesuji merupakan Kabupaten baru namun perkembangan kemajuan begitu pesat, “jelas Khamami.

Menurut Parman, warga Simpang Pematang, kemajuan perkembangan pembangunan di Mesuji sudah mulai dirasakan oleh masyarakat.

�Semoga Kabupaten Mesuji bisa lebih berkembang lagi di masa mendatang. Dan untuk Bupati Mesuji, Khamami, semoga diberi kesehatan selalu untuk memimpin masyarakat Mesuji,” harapnya. (Hendy)