PESAWARAN – Kepala Desa Kota Jawa Kecamatan Waykhilau Pesawaran Kusnadi memastikan senilai Rp300 hingga Rp400 juta dari Rp 1,1 milyar Dana Desa (DD) 2023 akan direalisasikan untuk insfrastuktur

“Kita akan fokuskan Dana Desa tahun ini untuk insfrastruktur, talut, rabat, TPT dan jalan usaha tani yang dikerjakan secara bertahap,” kata Kusnadi saat ditemui dikediamannya. Kamis (9/2/23).

Kusnadi menerangkan, perbaikan infrastruktur memang merupakan keinginan masyarakatnya sejak beberapa tahun lalu.

“Ya baru tahun ini kita pioritaskan untuk insfrastriktur di sembilan dusun. Teknisnya nanti tidak harus dipenehi di beberapa dusun saja. Kita akan merealisikan sedikit-sedikit namun kebagi 9 dusun itu,” jelasnya.

Diakuinya, untuk tahun ini akan dilarikan ke fisik berdasarkan hasil musdus beberapa waktu sebelumnya.

“Ini sudah lama diminta oleh masyarakat agar bisa cepat dibangun insfrastruktur yang baik di desa ini. Agar masyarakat terbantu akses jalan dalam mengangkut hasil bumi dan anak sekolah pun nyaman,” kata dia.

Dia pun berharap, apabila insfrastrutur sudah terbangun, agar sama sama di jaga dan dirawat.

“Saya berharap agar adanya pembangunan yang sudah ada nanti kita bersama sama menjaga,” pungkasnya. (don)