BANDAR LAMPUNG- �Pemerintah Kota akan menutup sejumlah titik jalan di pusat kota Bandar Lampung di malam pergantian tahun. Penutupan dimulai Kamis (31/12 ) sore, pukul 18.00 WIB.

“Ada beberapa jalan yang disekal. Jalan Tulangbawang, Jalan Sekala Brak arah ke Stadion Pahoman. Dari Polda gak boleh naik ke atas. Ke arah kejaksaan juga ditutup. Jl. Darsito ditutup, dr. Susilo dari arah dinas kesehatan ke arah Pemkot ditutup. Termasuk juga Jalan Diponogoro,” �kata Walikota, Herman HN.

Ia menyarankan masyarakat untuk tetap berada di rumah pada malam tahun baru besok.

�Kita zona merah. Sudah 2.700 orang yang kena covid. Mari kita bersama menejaga diri kita sendiri, jaga keluarga, jaga handai taulan, tetangga,” tambahnya

Walikota juga menghimbau kepada para pedagang musiman untuk tidak berjualan di malam tahun baru 2021.

“Saya himbau jangan lah ya. Pasti gak laku. Sebab, orang gak bisa lewat dan gak ada yang bisa parkir. Semua lokasi yang saya tutup, gak ada yang bisa parkir gak bisa ada yang nongkrong,” katanya.

“Satgas akan turun semua. Polisi, TNI, Pol-PP, Perhubungan, Linmas, akan turun semua. Untuk menjaga supaya kita lebih aman tentram di kota Bandar Lampung ini. Cafe dan lain-lain jam 1 malam tutup,” tambahnya. (gtn)