BANDARLAMPUNG – Pasangan Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Bandarlampung Yusuf Kohar dan Tulus Purnomo terus mensosialisasikan diri program kerjanya. Kali ini pasangan yang biasa disebut YuTuber itu berjanji tak akan menerima fee proyek selama memimpin Kota Bandarlampung. Hal ini ditegaskan Tulus Purnomo saat menghadiri deklarasi YuTuber Merah di Jl. Meranti, Pahoman, Minggu (23/8/2020).
YuTuber Merah diketuai Ketua DPD Gapeknas Provinsi Lampung Topan Napitupulu yang juga mantan wakil ketua DPC PDI Perjuangan Bandarlampung.
Tulus menjelaskan pihaknya memahami setiap usaha membutuhkan keuntungan. Dalam dunia kontruksi. Namun dia menegaskan setiap pelaku usaha harus memenuhi kewajibannya kepada masyarakat.
Dalam kesempatan itu Tulus juga menegaskan ia dan Pak Yusuf Kohar menolak kontrak politik kepada siapapun.
“Sebab faktanya banyak kontrak politik tak berjalan ketika seseorang sudah mendapat amanah,” ujarnya.
Yang lebih utama, kata dia, bagaimana mengedepankan niat yang tulus dan janji dari hati. Dan tindakan nyata dalam memimpin masyarakat.
Tulus menegaskan dalam konstelasi politik adalah gagasan. YuTuber menawarkan kepada masyarakat tiga program utama. Pertama adalah bantuan merata ke seluruh RT. Dalam satu tahun YuTuber akan menganggarkan dana bantuan sebesar Rp100 hingga Rp300 juta pertahun.
“Dana ini adalah untuk menggerakkan ekonomi mikro. Sehingga kemakmuran bisa dirasakan langsung masyarakat. Ini serius. Bukan sekedar wacana,” tegasnya.
Kedua, lanjut tulus, program YuTuber adalah meningkatkan jumlah subsidi masyarakat.
engan adanya penambahan subsidi maka pelayanan gratis kepada masyarakat bertambah. Termasuk untuk sektor pendidikan dan kesehatan. Termasuk subsidi kebutuhan pokok. Ini mengingat dampak dari Covid-19.
Tulus menepis menghapusan program gratis ketika diberi amanah menjadi pemimpin Bandarlampung. Sebaliknya. Program gratis semakin ditingkatkan.
“Nah, program ketiga YuTuber akan memperbaiki infrastruktur Kota Bandarlampung. Mulai dari jalan hingga fasilitas umum lainnya,” kata anggota DPRD Provinsi Lampung ini.
Sementara Ketua YuTuber Merah Topan Napitupulu menjelaskan YuTuber Merah merupakan gerakan untuk mendukung kemenangan YuTuber pada Pilwakot Bandarlampung 9 Desember mendatang.
“YuTuber Merah merupakan bentukan dari sejumlah tokoh PDI Perjuangan Senior di Bandarlampung,” jelas Topan.
Topan menepis pembentukan YuTuber Merah sebagai bentuk perlawanan kebijakan partai. Seperti diketahui DPP PDI Perjuangan memberikan rekomendasi kepada Eva Dwiana yang notabene kader PDI Perjuangan. Sementara YuTuber mendukung kader PDI Perjuangan lainnya Tulus Purnomo.
Menurut Topan, baik Eva maupun Tulus� merupakan kader terbaik PDI Perjuangan.
“Beda dukungan bukan untuk memecah belah. Melainkan hanya sebatas beda arah dukungan,” kata dia.
Dia berharap kader PDI Perjuangan Kota Bandarlampung tetap solid sekalipun beda menentukan pilihan kepala daerah.
Dalam kesempatan itu YuTuber Merah menyerahkan kaos perjuangan kepada Tulus Purnomo. YuTuber Merah berjanji akan memberikan dukungan untuk kemenangan YuTuber pada pemilihan 9 Desember mendatang. (red)