TUBABA – Dalam rangka hari Bhakti Adhyaksa ke-63, Kejaksaan Negeri Tulang Bawang Barat mengadakan seminar ilmiah dengan tema “Peran Serta Masyarakat dan Media dalam Penegakan Hukum yang Tegas dan Humanis”. Acara tersebut berlangsung di Sesat Agung Komplek Islamik Centre Tubaba, Kamis (13/7).
Hadir dalam kegiatan tersebut Pj.Bupati Tubaba Firsada, Kepala Kejari Sri Haryanto, Ketua DPRD Ponco Nugroho, Kapolres Ndaru Istimawan, Dandim, Dosen Akademisi Fakultas Hukum Universitas Lampung (Unila) Budhiono, Forkopimda, Forum camat, Apdesi, tokoh masyarakat, seluruh ketua organisasi pers serta ketua LSM ,ormas dan tamu undangan lainnya.
Dikatakan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tubaba, Sri Haryanto bahwa pelaksanaan Seminar Ilmiah itu sejalan dengan tema nasional yang bertujuan untuk membangun jiwa yang humanis namun tetap tegas dalam mengambil keputusan serta membentuk Kejaksaan yang tetap mendukung dan mengawal setiap keputusan pemerintah guna terciptanya pembangunan nasional yang merata di seluruh Indonesia.
“Seminar Ilmiah ini diharapkan dapat menjadi literasi kita bersama khususnya dalam pelibatan peran serta masyarakat dan juga rekan-rekan media dalam menegakkan supremasi hukum di Kabupaten Tubaba tercinta ini, sehingga kedepannya dapat terbangun kesepahaman mengenai proses-proses penegakan hukum, termasuk di dalamnya persoalan-persoalan mengenai pelaksanaan penegakan hukum seperti penyelidikan, penyidikan, agar tidak menabrak norma-norma dan kode etik profesi yang dapat berpotensi menimbulkan masalah hukum,” jelasnya.
Hari Bhakti Adhyaksa yang diperingati setiap tanggal 22 Juli, lanjut Kajari, merupakan sebuah momentum berdirinya korps Adhyaksa pada 63 tahun yang lalu, menjadi tonggak sejarah bagi bangsa dan negara dalam penguatan dan penegakan hukum dalam perkembangan dinamika Kejaksaan di Indonesia.
“Pada peringatan Hari Bhakti Adhyaksa kali ini, diisi dengan berbagai kegiatan sosial, olahraga, dan ilmiah. Saya mengucapkan terimakasih terhadap seluruh pihak yang telah mendukung Kejaksaan selama ini, dan khususnya pula jajaran internal dari Kejaksaan yang sudah bekerja keras dalam melaksanakan tugas dan fungsinya,” terangnya.
Sementara itu, Pj Bupati M.Firsada, menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas rangkaian acara yang dilaksanakan dalam rangka peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke 63.
“Saya sangat berharap kiranya kegiatan ini dapat dijadikan wahana bagi kita khususnya untuk jajaran pejabat dan Aparatur Sipil Negara di lingkup Pemerintah Kabupaten Tubaba dalam mengawal pelaksanaan program pembangunan ke depan,” imbuhnya.
Sementara salah satu peserta dari PWI Tubaba� Zainal Arifin,SE kepala Biro media BE 1 Lampung berharap agar kedepannya bisa terjalin sinergisitas yang lebih baik lagi antara insan pers dan aparat� penegak hukum khusus nya kejaksaan.
�Agar supaya terjalin komunikasi yang baik bilamana insan pers memerlukan masukan ataupun sekedar informasi untuk kebutuhan sebuah pemberitaan,� katanya. *(Za)