MESUJI – Dalam upaya meningkatkan kapisitas sumberdaya manusia di desa, khususnya kepala desa, BPD dan perangkat desa dalam penyusunan dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDesa), Desa Tanjung Sari Kabupaten Mesuji menggelar pelatihan untuk penambahan pengetahuan tentang desa, Jumat (11/3/22).

Kepala Desa Tanjung Sari Maryuni mengatakan, tujuan diadakan pelatihan RPJMDes ini adalah untuk menambah pengetahuan dan pengalaman perangkat desa agar dalam penyusunan administrasi desa tersusun dengan baik dan pelaksanaannya sesuai dengan acuan dan pedoman yang telah ditetapkan pemerintah dan tidak salah langkah.

“Saya berharap kepada semua perangkat desa agar mengikuti kegiatan ini dengan baik, dari awal sampai akhir. Dan kalau ada yang kurang paham tentang penyusunan RPJMDes bisa ditanyakan kembali oleh Tenaga Ahli TA P3MD,� katanya.

Ia juga berharap momen ini menjadi langkah awal kerjasama dan sinergi semua pihak dalam rangka menciptakan maupun meningkatkan tata kelola pemerintahan serta pembangunan Desa Tanjung Sari, khususnya dalam upaya pencapaian visi dan misi pembangunan desa.

“Mari kita bangun Bersama Desa Tanjung sari untuk menjadi lebih maju,” pungkasnya. (Hendy)